
Capstone Expo 2025 – Prodi S1 Rekayasa Perangkat Lunak, Telkom University
Program Studi S1 Rekayasa Perangkat Lunak dengan bangga mempersembahkan Capstone Expo 2025 yang diselenggarakan pada Jumat, 13 Juni 2025. Kegiatan Capstone Expo 2025 menjadi sebuah ajang yang menampilkan hasil karya mahasiswa dari mata kuliah Proyek Tingkat III semester genap tahun ajaran 2024/2025 dimana kegiatan ini menjadi bagian penting dalam proses pembelajaran berbasis proyek sekaligus memberikan ruang aktualisasi bagi mahasiswa untuk menunjukkan solusi inovatif berbasis teknologi.
Sebanyak 24 kelompok yang terdiri dari total 139 mahasiswa dari empat kelas mata kuliah Proyek Tingkat III turut ambil bagian dalam pameran proyek capstone ini. Setiap kelompok mempresentasikan proyek capstone mereka yang mencerminkan kompetensi, kreativitas, dan penerapan nyata dari keilmuan yang telah mereka pelajari selama perkuliahan.
Selain pameran proyek, Capstone Expo 2025 juga menghadirkan Temu Industri bersama PT Packet Systems Indonesia. Rangkaian kegiatan ini dirancang untuk menjembatani mahasiswa dengan dunia profesional, memberikan wawasan industri terkini, serta mempersiapkan mereka menghadapi tantangan dunia kerja. Kegiatan tersebut meliputi workshop, informasi peluang magang, dan sesi langsung untuk mereview LinkedIn serta CV mahasiswa oleh praktisi industri.
Kegiatan Capstone Expo 2025 dimeriahkan oleh rangkaian sesi inspiratif bersama para narasumber profesional dari dunia industri, antara lain Muhammad Shiddiq Azis, S.T., M.B.A (Founder & CEO INAGRI) yang membawakan workshop bertema Business Model Innovation & Pivot Strategy, Muhammad Alim Besari (Associate General Manager – Cloud Solution, PT Packet Systems Indonesia) yang memberikan wawasan melalui workshop Beyond the Classroom: Life in Tech & How to Stand Out, dan tak kalah penting yaitu sesi Review LinkedIn dan/atau CV bersama Prita Adhaning (Talent Acquisition Specialist, PT Packet Systems Indonesia) membantu mahasiswa menyempurnakan profil profesional mereka agar lebih siap menghadapi proses rekrutmen.
Kegiatan Capstone Expo 2025 menjadi momen penting untuk menunjukkan sinergi antara pendidikan tinggi dan industri. Lebih dari sekadar pameran, kegiatan ini menjadi ajang pembelajaran, jejaring, dan pengembangan kompetensi yang relevan dengan kebutuhan masa depan dunia kerja dan kewirausahaan digital.

