Deskripsi Mata Kuliah:
Requirement Engineering (Rekayasa Kebutuhan) merupakan disiplin ilmu yang mencoba menjawab permasalahan yang sering timbul ketika mengembangkan perangkat lunak. Lebih lanjut mata kuliah ini membahas tentang pentingnya proses penggalian, pendefinisian, analisis, hingga rancangan dari kebutuhan dalam rangkaian proses pengembangan perangkat lunak. Disiplin ilmu ini berkembang oleh karena massive-nya penggunaan perangkat lunak dalam kehidupan sehari- hari. Oleh karena itu, mengacu kepada survey (oleh: Standish group) kepada 350 perusahaan di Amerika menunjukkan bahwa dari 8000 project pengembangan perangkat lunak hanya terdapat 16% yang dapat dikatakan sukses, dengan kecilnya success rate ini ditemukan bahwa penyebab utama rendahnya tingkat kesuksesan adalah kegagalan dalam proses penggalian, pendefinisian, analisis, hingga rancangan kebutuhan perangkat lunak. Berdasarkan fenomena tersebut, level of awareness untuk melakukan eksplorasi yang intensif terhadap bidang ilmu requirement engineering semakin berkembang. Oleh karena itu pada mata kuliah ini selain mempelajari konsep dasar requirement engineering, juga akan dilakukan eksplorasi terhadap state-of-the-art research trend yang meliputi metodologi, teknik, hingga tools yang digunakan pada disiplin ilmu requirement engineering.